Padang – Untuk mengatasi bentuk kecurangan di Pemilu, Badan Pengawasan Pemilu (Bawaslu) Sumatera Barat melakukan rapat penyusunan resiko kecurangan atas pengelolaan anggaran Pemilu. Kegiatan dilakukan dengan Perwakilan Badan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Provinsi Sumatera Barat pada Kamis, 2 Maret 2023.
Kegiatan ini dilakukan dengan tujuan mitigasi atau upaya mengurasi resiko saat Pemilu, salah satunya pengelolaan dana.
Kepala Sekretariat Bawaslu Provinsi Sumatera Barat, Karnalis Kamaruddin menyambut baik kegiatan ini. Karnalis mengatakan dengan adanya mitigasi ini, pengelolaan dana pemerintah dalam kelancaran kegiatan Pemilu dan Pemilihan dapat dipetakan.
Senada dengan Kamaruddin, Ketua tim Perwakilan BPKP Sumbar, Afdal mengatakan bahwa perlu dilakukan pengendalian resiko pengelolaan anggaran sehingga meminimalisir potensi kecurangan dalam pengelolaan dana Pemilu dan Pemilihan, yaitu dengan mitigasi resiko itu sendiri.
“Pengendalian resiko pengelolaan anggaran sangat penting guna meminimalisir potensi kecurangan dalam pengelolaan dana Pemilu,” kata Afdal
Kegiatan ini dilakukan di ruang sidang Bawaslu Sumbar