Galang Dana Lewat Konser Kemanusian di Padang, ACT Sumbar Gandeng Melly Goeslow

 

PADANG, KABARSUMBAR – Berlatar belakang rasa kemanusian dan kepedulian terhadap sesama khususnya umat muslim di Uighur dan korban tsunami Selat Sunda, Aksi Cepat Tanggap (ACT) Sumatra Barat bersama Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kota Padang dan Pemerintah Kota (PEMKO) Padang akan menggelar Konser Kemanusiaan dengan menggandeng Melly Goeslaw sebagai bintang tamu.

“Konser tersebut akan dilaksanakan pada Sabtu, 19 Januari 2019 di Hotel Rocky Padang pukul 08.00 WIB hingga selesai,” ujar Ketua Acara Konser Kemanusiaan Melly Goeslaw, Deni Marlesi di Padang, Kamis (17/1/2019).

Dijelaskannya, konser Kemanusiaan ini diangkatkan untuk membantu saudara Muslim Uighur dan korban tsunami Selat Sunda. Nantinya, saat konser akan dilakukan penggalangan dana untuk membantu meringankan beban saudara-saudara kita yang tertimpa bencana, katanya.

Acara tersebut nantinya sebut Deni, juga akan dimeriahkan oleh Tim Nasyid ternama di Sumatra Barat yakni Al-Hamas, yang selalu menjadi mitra setia dari Aksi Cepat Tanggap (ACT) Sumatra Barat.

“Ada yang menarik dari konser kali ini, yakni acara ini terbuka untuk umum alias gratis dan kami turut mengundang segala elemen masyarakat untuk ikut serta menghadiri Konser Kemanusiaan Melly Goeslaw,” paparnya.

Selain menghadiri konser tersebut, pihaknya mengingatkan masyarakat untuk tidak lupa menyiapkan donasi terbaiknya untuk saudara-saudara Muslim Uighur dan Korban Tsunami Selat Sunda.

Sementara itu, selaku Kepala Cabang Aksi Cepat Tanggap (ACT) Sumatra Barat Zeng Wellf mengatakan acara ini bisa terselenggara berkat support dari teman-teman komunitas, organisasi masyarakat maupun lembaga kemahasiswaan yang ikut andil agar tersuksesnya kegiatan Konser Kemanusiaan Melly Goeslaw tersebut.

Adapun susunan konser kemanuasian tersebut diantaranya, pukul 08.00 WIB hingga 09.00 WIB dimulai dengan pendaftaran, kemudian dilanjutkan acara pembukaan, pembacaan tilawah quran, pemutaran video, kata sambutan dari berbagai pihak terkait, penampilan tim Nasyid Al-Hamas dan terakhir acara puncaknya konser Melly Goeslow.

Jadi, tunggu apa lagi, mari bantu sesama dan ringankan beban mereka dengan berdonasi. Bantuan sekecil apapun sangat berharga untuk mereka. Salam kemanusian..!!

(Putri Caprita)

Baca Kabarsumbar.com lebih update via Google News, Klik Disini atau Join Telegram Disini.