Malam Pergantian Tahun, Polisi Razia Petasan di Padang

polisi-di-padang-sita-petasan-membahayakan-jelang-perayaan-tahun-baru
Polisi di Padang Sita Petasan Membahayakan Jelang Perayaan Tahun Baru

PadangKepolisian Resor Kota Padang menggelar razia petasan di sejumlah lokasi di Kota Padang, Sumatera Barat. Hasilnya, puluhan petasan berbagai merek diamankan petugas.

Kasi Humas Polresta Padang Ipda Yanti Delfina mengatakan, razia dilakukan terhadap penjual petasan oleh jajaran Polsek Lubuk Kilangan pada Minggu sore (31/12).

“Puluhan petasan berbagai merek diamankan petugas dan dibawa ke Polsek Lubuk Kilangan,” kata Ipda Yanti.

Sementara itu, Kanit Reskrim Polsek Lubuk Kilangan Ipda Jon Harman mengatakan, razia dilakukan sesuai imbauan Kapolresta Padang.

“Petasan ilegal dan membahayakan langsung kita sita,” sebutnya.

Ipda Jon Herman menambahkan, ada sekitar 3 lokasi yang dilakukan pemeriksaan. Di lokasi tersebut petugas menyita puluhan petasan.

“Kami juga mengimbau masyarakat untuk tidak menggunakan petasan dalam merayakan pergantian tahun,” tegasnya.

Petugas mengimbau masyarakat untuk tidak menggunakan petasan karena dapat membahayakan diri sendiri dan orang lain. Petasan juga dapat mengganggu ketertiban umum dan kenyamanan masyarakat.

Baca Kabarsumbar.com lebih update via Google News, Klik Disini atau Join Telegram Disini.