Dukungan KWT Marunggi Pariaman, Mahyeldi Tekankan Program Prioritas Sektor Pertanian

Mahyeldi menjelaskan bahwa alokasi anggaran sebesar 10 persen dari APBD akan difokuskan untuk pembangunan pertanian.

Pariaman – Kamis (17/10/2024), Kelompok Wanita Tani (KWT) Desa Marunggi, Pariaman Selatan, mendeklarasikan dukungan terhadap pasangan Mahyeldi-Vasko dalam Pemilihan Gubernur Sumatera Barat (Pilgub Sumbar) 2024.

Perwakilan KWT, Yasni, menyatakan bahwa seluruh anggota sepakat mendukung pasangan tersebut pada 27 November mendatang.

“Kami berharap Mahyeldi-Vasko melanjutkan pembangunan Sumbar, khususnya di sektor pertanian,” ungkapnya.

Mahyeldi menanggapi dukungan tersebut dengan menyatakan bahwa pertanian menjadi prioritas utama baginya jika terpilih kembali.

“Terima kasih atas dukungannya. Pertanian adalah konsen prioritas kami,” katanya.

Mahyeldi menjelaskan bahwa alokasi anggaran sebesar 10 persen dari APBD akan difokuskan untuk pembangunan pertanian.

“Program ini terbukti berhasil dan akan dilanjutkan lima tahun ke depan,” ujarnya.

Ia menekankan bahwa Sumbar memiliki potensi besar di sektor pertanian.

“Dengan dukungan anggaran yang memadai, pertanian dapat menjadi motor penggerak perekonomian daerah,” kata Mahyeldi.

Mahyeldi mengharapkan dukungan dari masyarakat, khususnya kelompok tani, untuk keberhasilan program pertanian tersebut.

“Keterlibatan aktif petani sangat penting untuk mencapai target,” pungkasnya.

Baca Kabarsumbar.com lebih update via Google News, Klik Disini atau Join Telegram Disini.