Sempat Tertunda, Beberapa Sekolah di Dharmasraya Sudah Mulai Tatap Muka

Foto : internet

DharmasrayaBeberapa sekolah di Kabupaten Dharmasraya sudah memulai pembelajaran tatap muka, walau sempat tertunda. Karena pembelajaran tatap muka ini hanya bagi sekolah yang guru-gurunya dinyatakan nonreaktif hasil Rapid Test Antigen.

Sebelumnya, Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Dharmasraya sebelumnya mengeluarkan Surat Edaran (SE) bahwa pembelajaran tatap muka ditunda karena menunggu hasil Rapid Test Antigen tenaga pendidik.

Tetapi, ada beberapa sekolah yang gurunya non reaktif sudah memulai pembelajaran tatap muka tersebut.

“Bagi sekolah yang guru-gurunya sudah melakukan Rapid Test Antigen, sekolahnya sudah bisa PTM,” kata Sekretaris Dinas Pendidikan Dharmasraya, Supratman, kepada salah satu media pada Senin, 11 Januari 2021 pagi.

Namun, belum semua sekolah yang memulai pembelajaran tatap muka tersebut, karena guru-guru masih menunggu giliran.

Serta ada juga guru yang belum melakukan Rapid Test Antigen sesuai jadwal yang sudah ditentukan, sebab itu guru tersebut belum boleh masuk dan diperintahkan untuk melakukan Rapid Test Antigen pada Puskesmas terdekat sesuai jadwal.

Putra Sitiung mengatakan, pabila ada guru yang sudah melakukan Rapid Test Antigen dengan hasil reaktif, maka selanjutnya diwajibkan untuk guru tersebut melakukan swab.

Ia manambahkan, untuk pembelajaran tatap muka harus sesuai dengan aturan protokol kesehatan demi tidak terjadinya claster baru penyebaran covid-19.

Wali murid sangat antusias menyambut pembelajaran tatap muka ini, karena banyaknya dari siswa selama daring tersebut banyak yang bermain game daripada belajar selama masa covid-19 ini.

Baca Kabarsumbar.com lebih update via Google News, Klik Disini atau Join Telegram Disini.