Solok Kota – Wakil Wali Kota Solok Reinier menerima kunjungan Rombongan DPRD Kabupaten Sarolangun di Ruang Kerja Wakil Wali Kota Solok dalam rangka sharing informasi terkait kiat-kiat Pemerintah Kota Solok dalam menjaga daerah dalam penyebaran virus covid-19, Jum’at 15 Mei 2020
Hermi sebagai Ketua rombongan mengapresiasi upaya Pemerintah Kota Solok dalam mempertahankan status positif di Kota Solok yang zero (tidak ada yang positif). “Perlu dicontoh bagaimana Kota Solok dapat mempertahankan zona amannya dari penyebaran virus covid-19” ungkapnya.
Pada kesempatan tersebut, rombongan meminta kiat-kiat yang telah dilakukan oleh Pemerintah Kota Solok dalam mencapainya.
Menanggapi hal tersebut, Wawako ucapkan terimakasih terlebih dahulu kepada Rombongan, karena beliau menganggap Kota Solok masih jauh dari kesempurnaan.
“Menjadi Daerah perlintasan menjadi tantangan tersendiri bagi kami Pemerintah Kota Solok mewanti-wanti dalam penyebaran virus covid-19 karena sangat riskan, kami selama ini telah terapkan PSBB yang ketat, Bentuk satgas-satgas “ ungkap wawako.
Tak hanya itu, Rombongan Sarolangun juga meminta kiat-kiat pemko solok dalam sistem penganggaran dan pergeseran anggaran di Kota Solok selama kejadian luar biasa seperti saat sekarang ini.
Fernandez