Jelang Porprov 2018, Ketua Kontingen Tanah Datar Tinjau Pemondokan Atlet

Fhoto : Ketua Kontingen Atlet Porprov Tanah Datar Letkol. Edi. S. Harahap didampingi Ketua KONI Doni Eka Putra dan Tim Monitoring KONI Tanah Datar, tinjau pemondokan atlet di SMPN 1 VII Koto Sungai Sarik, Sabtu (06/10). (Ddy)
Fhoto : Ketua Kontingen Atlet Porprov Tanah Datar Letkol. Edi. S. Harahap didampingi Ketua KONI Doni Eka Putra dan Tim Monitoring KONI Tanah Datar, tinjau pemondokan atlet di SMPN 1 VII Koto Sungai Sarik, Sabtu (06/10). (Ddy)

TANAH DATAR, KABARSUMBAR.COM – Jelang Pekan Olah Raga Provinsi (Porprov) 2018 yang akan dilaksanakan di Kabupaten Padang Pariaman pada November 2018 mendatang, Ketua Kontingen Tanah Datar Letkol. Edi. S. Harahap tinjau pemondokan atlet di SMPN 1 VII Koto Sungai Sarik, Padang Pariaman, Sabtu (06/09).

Pria yang menjabat Dandim 0307/TD itu ingin memastikan kelayakan pemondokan yang difasilitasi oleh tuan rumah.

Dalam kesempatan itu, Edi yang didampingi oleh Ketua KONI Tanah Datar Doni Eka Putra dan beberapa tim monitoring bidang perlengkapan Porprov 2018 mengatakan, pemondokan untuk atlet Tanah Datar masih perlu perbaikan dalam beberapa fasilitas vital.

“Kita berharap Bidang Perlengkapan hafus mencek ulang lagi fasilitas vital yang perlu diperbaiki, seperti wc dan tempat mandi. Memang butuh perbaikan juga,” ungkap Letkol. Edi.

Ucap Dandim 0307/TD ini, kontingen Atlet Tanah Datar akan menurunkan sekitar 610 atlet, official dan pelatih dari 32 cabang olahraga yang di ikuti oleh atlet Tanah Datar.

“Artinya, para atlet harus memang siap mondok, tidak lagi memikirkan kekurangan ini dan itu. Mereka harus fokus pada pertandingan,” ucap Ketua Kontingen Tanah Datar itu.

Sementara itu, Ketua KONI Doni Eka Putra berharap, panitia pelaksana dari tuan rumah harus lebih memikirkan fasilitas yang akan ditempati oleh para kontingen kontingen peserta Porprov 2018.

Secara umum ucap Doni, kondisi pemondokan di SMPN 1 VII Koto ini cukup bagus, namun ada fasilitas umum yang harus dibenahi. “Kami akan berkoordinasi dengan tuan rumah, bagaimana caranya untuk membenahi fasilitas umum seperti wc dan kamar mandi. Untuk kebutuhan air, kita sudah koordinasi dengan pihak PDAM Tirta Alami menurunkan 3 unit tangki, untuk berjaga jaga saja dari kemungkinan yang jeleknya,” tutur Doni.

Setelah meninjau pemondokan atlet ini, Doni meminta Bidang Perlengkapan KONI Tanah Datar lebih mengoptimalkan lagi kesiapan menjelang Porprov November mendatang. (Ddy)

Baca Kabarsumbar.com lebih update via Google News, Klik Disini atau Join Telegram Disini.