Padang – Untuk mengatasi inflasi di Sumatera Barat dan Kota Padang yang masih tinggi, Pemerintah Kota (Pemko) Padang gencar melakukan operasi pasar dan pasar murah.
Salah satu kegiatan tersebut dilaksanakan di depan Kantor Lurah Padang Pasir, Kecamatan Padang Barat, Kamis (11/7/2024).
Pj Wali Kota Padang Andree Algamar mengatakan, menekan angka inflasi menjadi prioritas pemerintah daerah untuk menjaga daya beli masyarakat.
“Inflasi Kota Padang saat ini berada di 3,45% YoY, terendah di Sumatera Barat. Namun, kami terus berupaya menurunkannya lagi melalui berbagai cara, termasuk Pasar Murah,” ujar Andree.
Ia menambahkan, Pemko Padang bekerja sama dengan berbagai pihak dalam menyelenggarakan pasar murah, di antaranya Kejaksaan Negeri Padang dan pihak swasta.
“Kami berupaya maksimal untuk mengendalikan inflasi dan menjaga daya beli masyarakat. Kami menjalin kerja sama dengan pemasok komoditas dan melakukan intervensi pasar melalui operasi pasar dan pasar murah,” jelas Andree.
Pasar Murah tersebut akan digelar di beberapa titik di Kota Padang dengan menggandeng pihak terkait untuk menyediakan bahan kebutuhan pokok dengan harga terjangkau bagi warga.