Pemko Payakumbuh dan BAZNAS Salurkan Beasiswa untuk 1.757 Siswa Kurang Mampu

Payakumbuh — Pemerintah Kota (Pemko) Payakumbuh bersama BAZNAS (Badan Amil Zakat Nasional) Kota Payakumbuh kembali gulirkan bantuan beasiswa PPDB APBD tahun 2024. Bantuan yang menyasar bagi para siswa/siswi mulai tingkat TK, SD dan SMP itu juga turut disalurkan bagi guru TK Kuliah.

Berlangsung dihalaman kantor Wali Kota Payakumbuh, penyaluran bantuan beasiswa tersebut langsung diserahkan Pj. Wali Kota Payakumbuh, Suprayitno yang didampingi kepala dinas pendidikan, Dasril beserta jajaran, Jumat (9/8/2024).

Suprayitno sampaikan bantuan beasiswa ini dapat terselenggara berkat adanya anggaran dari pemerintah daerah melalui DPA dinas pendidikan Kota Payakumbuh.

“Dibawah bidang dikdas dan PAUD PNFI, bantun beasiswa ini juga bersumber dari anggaran BAZNAS kota Payakumbuh,” ungkap Suprayitno.

Adapun untuk kategori siswa/siswi yang menerima bantuan beasiswa ini merupakan mereka yang tergolong miskin dekstrin dan kurang mampu berdasarkan data usulan dan verifikasi dari kepala sekolah satuan pendidikan yang didukung dengan SKTM dari kelurahan pada tingkat jenjang PAUD, sekolah dasar, sekolah menengah pertama dan kesetaraan se-Kota Payakumbuh.

Pj. Wali Kota Payakumbuh tersebut ungkapkan jika penyerahan bantuan beasiswa ini merupakan salah satu bentuk kepedulian dari pemerintah daerah dalam membangun generasi bangsa untuk mendapatkan ilmu pendidikan yang berkualitas.

Terkait dengan besaran jumlah bantun beasiswa yang diserahkan tahun 2024, Suprayitno beberkan jika jumlah anggaran yang tergabung dari BAZNAS dan APBD Kota Payakumbuh untuk bantuan beasiswa ini berjumlah sebanyak Rp. 935.000.000,- untuk 1.757 orang siswa/siswi penerima bantuan beasiswa mulai dari tingkat TK, SD hingga SMP.

“dan dari BAZNAS sendiri menyediakan anggaran sebanyak 240 juta rupiah yang mencakup untuk 495 orang siswa/siswi. Dan dari APBD Kota Payakumbuh sebanyak 680 juta rupiah untuk 1247 orang siswa/siswi yang terdata untuk menerima bantun beasiswa di tahun 2024 ini,” ujarnya.

Diketahui besaran jumlah bantuan beasiswa yang diberikan kepada masing-masing anak yang dimulai daei tingkat TK berjumlah 250 ribu (64 anak), SD sebanyak 500 ribu (1022 anak), SMP dan kesetaraan sebanyak 600 ribu (651 anak), PKBM sebanyak 500 ribu (2 anak), serta guru TK Kuliah sebanyak satu juta rupiah (15 orang).

Atas bantuan yang telah diserahkan tersebut, Suprayitno berpesan kepada setiap orangtua anak penerima bantuan beasiswa agar dapat memanfaatkan bantun tersebut sesuai kebutuhan untuk mendukung mutu pendidikan anak.

“Kami dari Pemko Payakumbuh sangat mendukung program ini, dan semoga kedepannya dinas pendidikan bersama BAZNAS kota Payakumbuh dapat merancang dan menganggarkan secara berkelanjutan untuk bantuan beasiswa pendidikan anak-anak di kota Payakumbuh,” harap Suprayitno.

Terakhir, Pj. Wali Kota Payakumbuh tidak lupa utarakan rasa terimakasihnya kepada pejabat dan pegawai di lingkup dinas pendidikan kota Payakumbuh serta UPZ BAZNAS dinas pendidikan yang telah bekerja ekstra dan penuh dengan tanggung jawab dalam upaya meningkatkan kinerja dan pelayanan yang terbaik untuk memperoleh pencapaian mutu yang maksimal. (Ikhlasul Ihsan)

Baca Kabarsumbar.com lebih update via Google News, Klik Disini atau Join Telegram Disini.