KABARSUMBAR – Kementerian Pertanian RI mendukung petani Agam dengan bantuan pompanisasi untuk meningkatkan produksi padi.
Kepala Dinas Pertanian Agam, Ir. Arief Restu, menjelaskan bahwa bantuan 75 unit pompa tersebut dapat mengairi 900 hektar sawah yang dikelola oleh 75 kelompok tani yang sebelumnya kesulitan mendapatkan air.
Sebelumnya, lahan petani hanya bisa diolah satu kali dalam setahun akibat keterbatasan air. Namun, dengan pompanisasi, petani kini dapat mengolah lahan mereka hingga tiga kali setahun, sehingga meningkatkan produktivitas sawah dan pendapatan mereka.
“Pompanisasi ini menjadi solusi cepat bagi masalah air yang dihadapi petani. Dengan adanya bantuan ini, mereka bisa memaksimalkan penggunaan lahan,” kata Arief Restu, Senin (16/9/2024), dikutip sumbarsatu.
Program ini tidak hanya membantu meningkatkan produktivitas lahan, tetapi juga merupakan bagian dari upaya pemerintah dalam mendukung ketahanan pangan dan meningkatkan perekonomian petani di Agam.