Ketua DPRD Sumbar Buka Bimtek Keterbukaan Informasi di Payakumbuh

Foto: Internet

Payakumbuh – Bimbingan Teknis (Bimtek) Keterbukaan Informasi untuk Penggiat Media Sosial resmi dibuka oleh Ketua DPRD Provinsi Sumatera Barat (Sumbar), Supardi, pada Selasa, 6 Juni 2023.

Bimtek keterbukaan informasi tersebut dilaksanakan di Agam Jua Cafe, Payakumbuh.

Dalam acara tersebut, Supardi menekankan pentingnya mengarahkan potensi generasi muda dalam era digitalisasi untuk hal-hal yang berdampak pada pembangunan.

“Kota Payakumbuh memiliki generasi muda dengan kapasitas yang sangat baik dalam memanfaatkan kemajuan teknologi. Namun, jika tidak dimanfaatkan untuk kemajuan daerah, hal tersebut dapat menjadi masalah di masa depan,” ucapnya

Menurutnya, pemerintah daerah harus memberikan wadah kepada kemampuan generasi muda dalam perkembangan digitalisasi, agar bakat dan minat mereka dapat diarahkan ke hal-hal yang positif.

Dalam dua tahun terakhir, Supardi telah fokus meningkatkan kapasitas Sumber Daya Manusia (SDM) di bidang digital, tidak hanya untuk generasi muda, tetapi juga bagi guru-guru SMA/SMK di Kota Payakumbuh.

“Ketika tenaga pendidik tidak menguasai teknologi digital, mereka akan tertinggal sesuai dengan perkembangan zaman,” katanya.

Dia menyoroti bahwa dunia pendidikan terus berkembang, dan mungkin suatu saat nanti model pembelajaran tatap muka akan tergeser oleh pembelajaran online. Oleh karena itu, pendidikan formal harus menjadi instrumen untuk mengembangkan bakat generasi muda dalam menghadapi perkembangan teknologi.

Supardi menjelaskan bahwa Bimtek Keterbukaan Informasi untuk Penggiat Media Sosial diselenggarakan melalui kerjasama antara DPRD Sumbar dan Komisi Informasi (KI) Sumbar, dengan melibatkan 40 peserta. Terkait dengan potensi digitalisasi, Supardi juga telah bertemu dengan komunitas olahraga elektronik (e-sport) untuk menyelenggarakan kompetisi yang dapat menemukan bibit-bibit unggul yang dapat mewakili Sumbar di tingkat nasional.

“Ilmu olahraga elektronik merupakan cabang olahraga yang diakui oleh organisasi olahraga dunia. Jika ditekuni dengan baik, e-sport memiliki nilai ekonomis yang besar,” tambahnya.

Baca Kabarsumbar.com lebih update via Google News, Klik Disini atau Join Telegram Disini.