Padang – Aksi pencurian terjadi di Masjid Taqwa Muhammadiyah, Kota Padang, pada Kamis pagi, 15 Mei 2025.
Seorang remaja terekam kamera pengawas (CCTV) mencuri ponsel milik salah satu jamaah yang tengah tertidur usai salat Dhuha.
Dalam rekaman CCTV, pencurian terjadi sekitar pukul 10.30 WIB. Korban terlihat sedang beristirahat sambil bersandar di dalam masjid, dengan ponsel tergeletak di sampingnya.
Tak lama kemudian, seorang remaja yang sebelumnya tampak tidur-tiduran di area masjid, tiba-tiba mendekati korban.
Tanpa menimbulkan kecurigaan, pelaku langsung mengambil ponsel milik jamaah tersebut dan segera meninggalkan lokasi. Identitas pelaku hingga kini belum diketahui.
Pihak pengurus Masjid Taqwa Muhammadiyah telah menyerahkan rekaman CCTV tersebut kepada aparat kepolisian untuk proses penyelidikan lebih lanjut.
“Kami berharap pelaku segera tertangkap dan kejadian seperti ini tidak terulang di rumah ibadah,” ujar salah satu pengurus masjid.