Gubernur Mahyeldi Launching Monev KI Sumbar untuk 429 Badan Publik

Foto : Internet

Padang – Gubernur Mahyeldi akan meresmikan Monitoring dan Evaluasi (Monev) Komisi Informasi (KI) Sumatera Barat (Sumbar) pada Senin, 24 Juni 2024.  Sebanyak 429 badan publik telah mengisi kuesioner untuk Monev tahun ini.

“Monev KI Sumbar akan diluncurkan oleh Gubernur Mahyeldi, ini adalah Monev pertama periode 2024-2028,” ujar Tanti, Komisioner KI Sumbar.

Tanti menjelaskan, Monev 2024 berbeda dari tahun sebelumnya, dengan 11 kategori, yaitu:

  1. Organisasi Perangkat Daerah (OPD)
  2. Instansi Vertikal
  3. KPU Kab/Kota
  4. Bawaslu Kab/Kota
  5. Lembaga Yudikatif
  6. Sekolah Menengah
  7. Perguruan Tinggi
  8. Pemerintah Kab/Kota
  9. Pemerintah Nagari/Desa
  10. BUMD/BUMNag/BUMDes
  11. BPS (kategori baru)

“Monev ini adalah yang ke-10 dari KI Sumbar. Ini langkah utama bagi badan publik untuk meraih penilaian informatif sesuai UU Keterbukaan Informasi Publik,” ungkap Tanti

Wakil Ketua Monev, Mona Sisca menambahkan, 429 badan publik akan dinilai berdasarkan digitalisasi, jenis informasi, kualitas informasi, komitmen organisasi, dan sarana prasarana menggunakan aplikasi e-monev KI Sumbar.

“Kami masih berkoordinasi dengan KI Pusat untuk menyeragamkan aplikasi monev di seluruh Komisi Informasi,” jelas Mona.

Kadis Kominfotik Sumbar, Siti Aisyah, mengungkapkan bahwa peluncuran Monev 2024 akan disertai dengan peluncuran Barcode QR Ebook PPID Pemprov oleh Diskominfo yang berbasis digital.

“Aplikasi ini adalah inovasi digital Pemprov Sumbar untuk memudahkan masyarakat mengakses informasi tentang PPID seluruh OPD di Sumbar,” ujar Siti Aisyah.

Ketua KI Sumbar, Musfi Yendra berharap semua badan publik yang diundang dapat hadir, karena banyak penjelasan terkait pelaksanaan Monev 2024 akan diberikan, dan acara akan ditutup dengan penyerahan Anugerah Badan Publik.

Baca Kabarsumbar.com lebih update via Google News, Klik Disini atau Join Telegram Disini.