Pariaman – Pemerintah Kota (Pemkot) Pariaman mengundur rencana sekolah tatap muka usai Lebaran yang awalnya pada 21 Mei 2021 menjadi 2 Juni 2021.
Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Pariaman, Kanderi mengatakan penundaan itu untuk mengantisipasi lonjakan kasus Covid-19 setelah Lebaran. Rabu 19 Mei 2021.
“Keputusan ini kita ambil sebagai langkah antisipasi agar tidak terjadi lonjakan kasus Covid-19,” katanya.
Menurut Kanderi, pihaknya sudah mengeluarkan Surat Edaran Nomor 420/901/Dikpora-2021 yang diterbitkan pada 18 Mei 2021.
Dalam surat itu disebutkan, proses belajar mengajar usai Lebaran ditetapkan pada 21 Mei 2021 untuk TK hingga SMA dan sederajat.
Kini, proses belajar mengajar diganti dengan daring hingga 2 Juni 2021.
“Kita sebelumnya sekolah tatap muka karena di zona kuning. Tapi kita tidak ingin kecolongan. Maka untuk sementara daring dulu hingga 2 Juni,” katanya.
Ia melanjutkan, sekolah tatap muka perlu kepastian soal kondisi masyarakat, terutama setelah Idul Fitri.
“Maklum, selama Lebaran terjadi silaturahim dengan keluarga dari mana saja kita tidak tahu. Nah, sebagai antisipasi, kita daring dulu. Kita takut jika dibuka akan terjadi lonjakan kasus,” ungkapnya.